Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengecek rumah warga yang terkena banjir, Kamis (10/3/2022) dini hari. Bobby mengaku dapat laporan warga di media sosial (medsos).
Lewat akun Instagramnya, Bobby tampak merangkul warganya yang menagis sambil. Di foto lainnya, tampak rumah warga sudah terendam banjir. Diketahui jika lokasi banjir itu berada di Jalan Menteng II.
"Menerima keluhan warga di media sosial terkait curah hujan yang tinggi hingga menyebabkan banjir. Untuk itu dini hari ini saya langsung meninjau Jalan Menteng II yang saat ini tergenang," ucap Bobby di akun Instagramnya.
Setelah melihat ke lokasi, Bobby pun akan mendirikan tenda pengungsian. Dia pun memastikan akan mengejar normalisasi sungai agar mengurangi banjir.
"Segera akan kita dirikan tenda pengungsian, menyediakan makan dan minuman bersih," ucapnya.
"Saya turut minta Dinas PU untuk mengindentifikasi aliran sulang-saling hingga Sungai Denai, serta normalissi drainase di Jalan Raya Menteng agar mengurangi titik genangan banjir," katanya lagi. [inews.id]