GP Ansor Kota Ajak Warga Gowes Bareng


Bersepeda tengah menjadi tren di era new normal dalam masa pandemi Covid 19. Perpaduan olahraga sekaligus rekreasi ini telah menarik perhatian banyak orang untuk menjaga kebugaran serta refreshing setelah selama hampir tiga bulan tidak berpergian. Banyak berita yang mengunggah bagaimana bersepeda menjadi aktivitas menyenangkan selama pandemi serta banyak pula masyarakat yang melakukan pembelian sepeda baik baru maupun bekas. 

Mengikuti tren tersebut, GP Ansor Kecamatan Kota pun ambil bagian mengikuti kebiasaan baik tersebut. GP Ansor Kecamatan Kota Kudus mengajak warga untuk bersepeda, kali ini diadakan pada hari Ahad 21 Juni 2020. Mengambil start di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus, para peserta nantinya akan diajak keliling kota menikmati suasana indah Kota Kudus.

Apapun sepedanya bisa mengikuti acara tersebut. Hal ini diungkapkan melalui media sosial Ansor Kota Kudus. Mulai dari sepeda onthel kuno hingga sepeda lipat yang modern, semua dapat berpartisipasi. Pihak GP Ansor Kota tak lupa mengingatkan para peserta yang akan gowes bareng nantinya, untuk selalu patuh pada protokol kesehatan Covid 19 dan protokol keselamatan berlalulintas.

Acara yang akan dimulai pada pukul 06.00 WIB tersebut merupakan peran serta GP Ansor Kecamatan Kota dalam ikut melakukan edukasi terhadap masyarakat dalam menerapkan pola hidup sehat yang baru dan disiplin yang baru terkait berolah raga di masa pandemi Covid. Harapannya tidak hanya kepada anggotanya saja, tetapi juga kepada masyarakat secara umum agar selalu menjaga kebugaran, kesehatan, dan keselamatan. 


Sumber berita: GP Ansor Kecamatan Kota
LihatTutupKomentar

Terkini