IPNU-IPPNU Pagerharjo Gelar Pelatihan Public Speaking

Pembukaan patihan public speaking untuk mengasah bakat berbicara di depan umum. Kegiatan ini dihelat oleh Pimpinan Ranti IPNU-IPPNU Pagerharjo, Wedarijaksa.



WEDARIJAKSA - Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Pagerharjo, Wedarijaksa telah menyelenggarakan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Public Speaking, Sabtu, (11/12). Kegiatan yang dimulai pada pukul  13.00 WIB hingga 16.30 WIB ini dipusatkan di Surau Lisung Al-Khijaz dan diikuti oleh seluruh anggota IPNU IPPNU Pagerharjo. 

Agenda sangar ini bertujuan untuk melatih pelajar NU Ranting Pagerharjo agar menjadi  seorang public speaker yang baik serta melatih mental terampil berbicara di depan umum. 

Diklat ini diawali dengan pembacaan tahlil, dilanjutkan dengan pembacaan maulid Habsy, menyanyikan lagu Indonesia Raya, mars IPNU IPPNU, mars Syubbanul Wathon,  sambutan ketua panitia dan ketua ranting, serta pemaparan materi public speaking oleh Hj. Miftahul Jannah. 

Hj. Miftahul Jannah selaku pemateri berpesan kepada Pelajar NU Ranting Pegerharjo untuk selalu mengembangkan potensi public speaking.  Menurutnya kegiatan seperti ini sangat penting dan dibutuhkan. 

"Kegiatan-kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan bagi para pelajar khususnya pelajar Nahdlatul Ulama. Untuk itu, potensi yang dimiliki harus dikembakan khususnya pada bidang public speaking," pesannya. (lpj/iam/ltn)

LihatTutupKomentar

Terkini