Berbagi Kebaikan Saat Idul Adha, LinkAja Distribusikan Kurban Melalui Dompet Dhuafa Lampung

Bandar Lampung - publiklampung.com -- Moment Idul Adha adalah waktu yang sangat tepat untuk berbagi kebahagiaan melalui daging hewan kurban. Seperti yang dilakukan oleh Link Aja, perusahaan berbasis uang elektronik nasional ini mendistribusikan hewan kurban ke beberapa lokasi di Lampung melalui Dompet Dhuafa Lampung.

Link Aja menggandeng Dompet Dhuafa Lampung untuk menyalurkan hewan kurban bagi di beberapa daerah yang membutuhkan di Lampung. Total terdapat 9 ekor kambing yang disalurkan melalui Dompet Dhuafa Lampung untuk kemudian didistribusikan ke beberapa wilayah.

Lokasi yang menjadi tempat penyaluran hewan kurban yakni di Teluk Betung Bandar Lampung, Gotong Royong Tanjung Karang dan Punggur Lampung Tengah. Hewan kurban berupa kambing, diserahkan Dompet Dhuafa Lampung kepada para penerima manfaat pada Senin 19 Juli 2021. 

Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Lampung, Yogi Achmad Fajar menyambut baik program kurban Link Aja. Menurutnya, kurban adalah cara terbaik berbagi kebaikan saat hari Raya Idul Adha.

"Terima kasih Link Aja, telah berbagi kebahagiaan bersama Dompet Dhuafa Lampung. Semoga sinergi ini terus terjalin dan semakin banyak lagi senyum yang tercipta." Ucap Yogi.

Sebanyak 9 domba kurban Link Aja tersebut dapat dinikmati manfaatnya oleh lebih dari 100 kepala keluarga atau sekitar 400 jiwa.(rls)

LihatTutupKomentar

Terkini