Galeri Kitab Kuning | Malam ini, EURO 2020 akan menyajikan laga perdana di babak perempat final, antara Swiss vs Spanyol di Stadion Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, Rusia.
Laga malam nanti sangat berarti bagi kedua tim, untuk mencuri gol di awal laga, keduanya diprediksikan akan bermain cepat sejak menit pertama.
Duel sengit Swiss vs Spanyol, dapat anda tonton di RCTI / iNews dan siaran Live Streaming MolaTV. link akan kami bagikan di akhir tulisan.
Perkiraan Laga Swiss vs Spanyol
Bagi Spanyol sendiri, laga malam nanti dipastikan tanpa beban. Berbekal juara 3 kali, diperkirakan Spanyol akan bermain tanpa beban.
Terlebih, Skuad asuhan Enrique saat ini dalam performa terbaik, bahkan tidak ada kendala berarti bagi anak asuhnya.
Oleh sebab itu, eks pelatih Barcelona itu diperkirakan akan tetap memasang starting line-up, sama seperti saat menjamu Kroasia.
Enrique tidak akan banyak merubah formasi, atau bahkan tidak merubah sedikitpun. Sebab, dia butuh ketajaman Alvaro Morata di lini depan.
Sementara bagi Swiss, pengalaman berlaga di Piala Eropa hingga babak 8 Besar cukup jarang. Pasalnya, selama gelaran Piala Eropa 2020, Swiss tidak masuk dalam kategori tim Favorit.
Apalagi lawan yang akan mereka hadapi adalah Juara tiga 3 EURO 2020, yaitu Tim Matador, Spanyol.
Selain akan berhadapan dengan tim tangguh, saat ini Swiss sedang dihadapkan dengan kondisi Kapten pemain, yakni Granit Xhaka.
Pasalnya, Xhaka dipastikan Absen saat timnya melawan skuad asuhan Luis Enrique malam nanti, akibat akumulasi kartu.
Oleh sebab itu, pelatih Swiss, Vladimir Petković harus memutar otak untuk mencari pengganti pemain yang saat ini merumput di liga Inggris, Arsenal.
Kendati demikian, pengalaman saat menumbangkan Prancis di laga 16 Besar, bisa jadi pengalaman berharga kala mereka menghadapi tim kuat, Spanyol.