Pengukuhan Bunda Literasi Kampung se-Kecamatan Terusan Nunyai Periode 2021--2024 Oleh Erna Novianti Effendi


IL Lampung Tengah - Bunda Literasi Kecamatan Terusan Nunyai, Erna Novianti Effendi menggelar kegiatan pengukuhan Bunda Literasi Kampung se-Kecamatan Terusan Nunyai, untuk periode masa Bhakti tahun 2021--2024, bertempatkan di Aula Kantor Kecamatan setempat, Rabu (2/3/2022).


Acara pengukuhan, dihadiri oleh Para Bunda Literasi Kampung se-Kecamatan Terusan Nunyai yang akan dikukuhkan, jajaran Forkopimcam Terusan Nunyai, Kakamp Gunung agung Sukardi, Kakamp Bandar Agung Selamat Sutopo, Kakamp Gunung Batin Udik Istiyahadi, para pengurus Srikandi Berjaya, serta pengurus Persatuan Instruktur Senam (PIS) Berjaya.


Dalam Sambutan Effendi Arbain selaku Camat setempat yang dalam hal ini diwakili Oleh Sarjan selaku Sekretaris Camat (Sekcam), dia mengucapkan selamat atas pengukuhan kepada para Bunda Literasi Kampung. Dia juga mengatakan selamat bekerja dan menjalani tugas dengan sebaik-baiknya sebagai Bunda Literasi Kampung.


"Kami ucapkan selamat kepada para Bunda Literasi Kampung se-Kecamatan Terusan Nunyai atas pengukuhan ini, serta kami ucapkan selamat bekerja dan menjalani tugasnya masing-masing sebagai Bunda Literasi Kampung dengan sebaik-baiknya," Tutur Sekcam Sarjan.


Lanjut Sekcam Sarjan, "Dengan selesai nya Pengukuhan ini, Bunda Literasi Kampung diharapkan agar dapat membentuk suatu Tim Dikampung masing-masing. Selain itu, Bunda Literasi Kampung juga diharapkan dapat koordinasi dengan Kepala Kampung, untuk menyediakan perpustakaan Literasi dimasing-masing Kampung," jelasnya.


Sementara, diwaktu yang sama Bunda Literasi Kecamatan Terusan Nunyai, Erna Novianti Effendi juga mengucapkan selamat atas dikukuhkannya Bunda Literasi Kampung. Dia berharap kepada seluruh Bunda Literasi Kampung se-Kecamatan Terusan Nunyai agar dapat menjalankan tugas dan tanggungjawabnya dengan sebaik mungkin dikampung masing-masing.


Sejalan dengan kegiatan pengukuhan tersebut, Bunda Literasi Kecamatan, Erna Novianti Effendi juga memberikan arahan serta sosialisasi terkait tugas dan kewajiban dalam menjalankan Tupoksi masing-masing sebagai Bunda Literasi Kampung.


Dikatakan oleh Erna Novianti Effendi bahwa, "Dengan dikukuhkannya Bunda Literasi Kampung ini saya berharap agar dapat membawa kampung serta kecamatan kita Terusan Nunyai ini menjadi Kecamatan Terusan Nunyai berjaya." Harapnya.


Lanjut dia adapun kewajiban yang harus dilakukan Bunda Literasi Kampung antara lain yaitu, "Menyediakan Perpustakaan atau tempat untuk kegiatan Gemar membaca, Bunda Literasi wajib membuat Poto kegiatan membaca, Lakukan monitoring kegiatan setiap harinya, Bunda Literasi wajib membuat Video membaca dengan durasi 15 menit." Jelas Bunda Literasi Kecamatan.


Menurut pantauan Mediapanglima.com, kegiatan pengukuhan Bunda Literasi Kampung se-Kecamatan Terusan Nunyai tersebut, dilaksanakan dengan prokes yang ketat. Lain dari itu, selepas pengukuhan, kegiatan juga dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi (Rakor) Srikandi Berjaya kecamatan Terusan Nunyai. Pungkasnya (Andi)

LihatTutupKomentar

Terkini