Kebakaran Lagi, Amuk Api Hanguskan Satu Rumah di Basarang Kapuas

PETUGAS Damkar memadamkan api, kebakaran di Desa Panarung Kecamatan Basarang.| foto : bpbd kapuas

KUALA KAPUAS - Insiden kebakaran kembali terjadi di wilayah Kabupaten Kapuas, sebuah rumah hangus dilalap api, pada kebakaran yang terjadi pagi hari, di Desa Panarung muara Handel Karya RT. 04, Kecamatan Basarang, Minggu (10/4/2022).

Di lokasi kejadian tim pemadam gabungan, relawan dan warga sekitar berjibaku memadamkan api. Beruntung, setengah jam kemudian api berhasil dipadamkan.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas membenarkan kejadian tersebut.

"Laporan kami terima kejadian pada pukul 07.00 Wib pagi ini, kebakaran di Desa Panarung muara Handel Karya RT. 04, Kecamatan Basarang. Pemilik rumah atas nama Bastian umur 50 tahun,"  kata Kepala Pelaksana BPBD Kapuas, Panahatan Sinaga.

Untuk penyebab pasti kebakaran saat ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

BPBD Kabupaten Kapuas, Camat Basarang dan Kepala Desa Panarung melakukan pengecekan dan pendataan di lokasi kejadian.

Akibat kejadian itu satu unit rumah mengalami rusak berat, ditaksir mengalami kerugian ratusan juta rupiah.

"Untuk korban terdampak sebanyak 1 Kepala Keluarga dan 5 jiwa dan dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa dan luka-luka," pungkasnya.[zulkifli]


LihatTutupKomentar

Terkini