H Arsyad Hamzah |
Bengkulu Tengah, Kabardesa.co.id - Menjelang Berakhirnya masa Jabatan Bupati dan Wakil Bupati, Feri Ramli dan Septi Peryadi pada Bulan mei mendatang, Tokoh Masyarakat Bengkulu Tengah (Benteng) H Arsyad Hamzah mendukung Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadis Dikbud) Provinsi Bengkulu Eri Yulian Hidayat menjadi Caretaker Bupati.
Kepada Media Ini, Tokoh Masyarakat dan Presedium Benteng yang juga ketua Komisi 1 DPRD H Arsyad Hamzah mengatakan kami sebagai Tokoh Masyarakat dan Presedium Pemekaran Kabupaten Bengkulu Tengah meminta Gubernur untuk menunjuk Saudara Kami Eri Yulian Hidayat sebagai Caretaker Bupati Benteng mengantikan Feri Ramli yang akan Habis Masa jabatannya.
"Kami Tokoh masyarakat dan Presedium Benteng meminta kepada Gubernur Rohidin Mersyah agar menunjuk Saudara kami Eri Yulian Hidayat untuk menjadi Caretaker Bupati Benteng mengantikan Feri Ramli yang sudah habis masa jabatannya," Kata H Arsyad Hamzah.
H Arsyad Hamzah menambahkan kami menagih janji Pada waktu itu Gubernur Rohidin Mersyah pernah mengatakan kepada Kami Tokoh Masyarakat dan Presedium Pemekaran Kabupaten Bengkulu Tengah, akan menyetujui siapa yang layak menjadi caretaker Bupati Setelah masa jabatan Feri Ramli Habis, kalau memang memiliki Jiwa kesatria.
"Bapak Gubernur Rohidin Mersyah Pernah menyampaikan kepada kami sewaktu Tahun 2020, akan menyetujui siapa Carekter Bupati Bengkulu Tengah usai Jabatan Feri Ramli Habis, sesuai Usulan Tokoh masyarakat dan Presedium Pemekeran Benteng, kalau memang memiliki jiwa kesatria" Cetusnya Arsyad Hamzah.
Maksud dari putra benteng itu adalah, mau dia suku jawa etnis sunda etnis batak atau pun serawai, rejang dan lembak bukan masalah bagi nya, yang penting itu ia berdomisili di benteng, agar kalau berdomisili benteng Pjs bupati lebih fokus kepada tugas pokok dan fungsinya yang lebih bertanggung jawab.
“kita mau Sesuai dengan Otonomi daerah, bahwa di benteng ini beragam suku dan etnis” papar presedium.
Selain itu arsyad menambahkan Pjs bupati nanti artinya bupati yang ke 7, yang dipilih langsung oleh rakyat itu hanya baru satu kali. Kita melihat dari beberapa Carateker daerah kemaren gubernur sangat suportif dalam penempatan Pjs.
“jadi kita minta benteng juga seperti itu, jangan sampai ada anak emas atau anak tiri” Tutupnya.